Tips Hidup Sehat Setelah Lebaran!!

Olahraga merupakan satu kegiatan yang dilakukan untuk menjaga kesehatan dan ketahanan tubuh. Banyak orang meremehkan olahraga dan tak sedikit orang yang mengabaikan olahraga karena padatnya aktivitas yang dilakukan sehari-hari, padahal pentingnya olahraga tidak hanya dirasakan saat ini tetapi dihari tua nanti kiranya segala penyakit tak mudah datang di usia senja.

Lebaran telah usai dan pasti anda berfikir tentang satu hal yaitu berat badan? Yes !! pasti setiap orang bermasalah seusai libur lebaran, tidak memikirkan berapa banyak lemak dari santan opor ayam atau manisnya kue nastar yang disajikan pada saat lebaran, dan sekarang mulai terfikir akan timbangan berat badan yang melonjak naik dan aktivitas sudah dimulai, saatnya untuk mengembalikan berat badan kembali seperti semula.

Tidak harus anda bergegas untuk pergi ke sport center terdekat ataupun berlomba-lomba kembali rajin ke tempat fitness hanya sekedar membakar lemak yang telah tertimbun selama libur lebaran. Ada beberapa tips olahraga ringan tetapi bisa sedikit menurunkan berat badan secara bertahap jika rutin dilakukan setiap hari, diantaranya:

  1. Pilihlah olahraga yang mudah, praktis dan bisa dilakukan sehari-hari yaitu dengan alat Grip Trainer misalnya. Alat ini anda bisa bawa kemanapun, atau bahkan dengan mudah anda simpan di laci kantor karna bentuknya yang tidak terlalu besar dan anda bisa lakukan kegiatan olahraga ini disela-sela pekerjaan anda atau selepas kerja.
  2. Biasakan untuk jalan kaki, meskipun kita lakukan sehari-hari tetapi faktanya memang jalan kaki dapat menyehatkan tubuh dan dapat memaksimalisasi fungsi jantung dan paru-paru. Ada satu pesan untuk 1000 langkah perhari yang berguna juga untuk fungsi tulang dan otot manusia.
  3. Beberapa alat kesehatan seperti Slandertone Abs System, alat ini bisa digunakan untuk mengencangkan perut, tidak harus bersusah payah ke fitnes center tetapi alat ini bisa digunakan sambil anda bekerja, hanya cukup memakainya pada bagian perut sembari anda bekerja di kursi meja kerja anda.

Dan kiranya tips singkat tersebut dapat membantu anda untuk membakar lemak-lamak pada tubuh dan menurunkan berat badan anda setelah lebaran. Keep healty after lebaran !!! 

ref : http://blog.lazada.co.id/tips-hidup-sehat-setelah-lebaran/